PENGARUH DISIPLIN KERJA, LINGKUNGAN KERJA DAN PENGEMBANGAN KARIER TERHADAP KINERJA PEGAWAI DESA SUKATENANG KECAMATAN SUKAWANGI KABUPATEN BEKASI

SAPITRI, DESI NOPITA (2024) PENGARUH DISIPLIN KERJA, LINGKUNGAN KERJA DAN PENGEMBANGAN KARIER TERHADAP KINERJA PEGAWAI DESA SUKATENANG KECAMATAN SUKAWANGI KABUPATEN BEKASI. Sarjana (S1) thesis, Universitas Pelita Bangsa.

[thumbnail of PENDAHULUAN.pdf] Text
PENDAHULUAN.pdf

Download (910kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (142kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (457kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (457kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (579kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V .pdf] Text
BAB V .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (125kB) | Request a copy
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (175kB)
[thumbnail of JURNAL DESI NOPITA SAPITRI.pdf] Text
JURNAL DESI NOPITA SAPITRI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (481kB) | Request a copy

Abstract

Abstrak

Kualitas sumber daya manusia yang mengalami kemajuan dapat disebabkan karena adanya peningkatan kinerja pada pegawai. Salah satunya di sektor pemerintah desa yang terkait dengan pelayanan publik. Guna mencapai hal tersebut tentu banyak faktor-faktor yang mempengaruhi. Lingkungan kerja yang menyenangkan, pengembangan karier yang mendukung dan timbulnya rasa komitmen organisasi akan berdampak pada tingginya kinerja pegawai. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Lingkungan Kerja, Pengembangan Karier, dan Disiplin Kerja terhadap Kinerja pegawai Desa Sukatenang Kecamatan Sukawangi Kabupaten Bekasi. Lingkungan kerja adalah segala sesuatu yang ada di sekitar pegawai baik yang bersifat fisik maupun non fisik sehingga dapat mempengaruhi pekerjaan. Pengembangan karier adalah sebuah proses usaha untuk mencapai suatu rencana karier dan jenjang yang lebih baik lagi dari posisi sebelumnya. Disiplin kerja merupakan aspek penting dalam dunia kerja yang merujuk pada tingkat ketaatan, keseriusan, dan tanggung jawab karyawan terhadap tugas dan kewajiban mereka di tempat kerja. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif. Populasi dari penelitian ini adalah pegawai Desa Sukatenang dan pengambilan sampel dengan teknik nonprobability sampling dengan jumlah sampel 61 responden. Metode pengumpulan data meliputi observasi, penyebaran kuesioner, wawancara dan studi kepustakaan. Metode analisis data yang digunakan yaitu uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linear sederhana, dan uji hipotesis. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan maka dapat disimpulkan bahwa: 1) Disiplin Kerja secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja pegawai Desa Sukatenang; 2) Lingkungan Kerja secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja pegawai Desa Sukatenang; 3) Pengembangan Karier secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja pegawai Desa Sukatenang; 4) Disiplin kerja, lingkungan kerja dan pengembangan karier secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai Desa Sukatenang Kecamatan Sukawangi Kabupaten Bekasi.

Kata Kunci: Disiplin Kerja, Lingkungan Kerja, Pengembangan Karier, Kinerja

Item Type: Thesis (TA, Skripsi, Tesis, Disertasi,Jurnal Skripsi dan Laporan KKP/PKL) (Sarjana (S1))
Keywords / Kata Kunci: Disiplin Kerja, Lingkungan Kerja, Pengembangan Karier, Kinerja
Subjects: Manajemen S1 > Manajemen Sumber Daya Manusia
Fakultas / Prodi: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > S1 Manajemen
Depositing User: DESI NOPITA SAPITRI
Date Deposited: 13 Sep 2024 01:36
Last Modified: 13 Sep 2024 01:36
URI: https://repository.pelitabangsa.ac.id/id/eprint/7332

Actions (login required)

View Item
View Item